Kelas MAM blogger : Tentang Menuangkan Ide Tulisan Ke Blog

02 March 2016
Assalamualaikum, ketemu lagi sama postingan saya tentang kelas MAM. Jadi kali ini kelas MAM sudah di buka untuk umum loh, bukan lagi hanya khusus anggota Anging Mammiri, pokoknya sesiapapun blogger perempuan bisa gabung di kelas menulis ini. Kelas menulis MAM yang pertama hanya dibatasi anggota AM saja dulu, yang sudah melaksanakan pertemuan perdananya


Obrolan di group tentang, 'kapan lagi kelas berikutnya?" sudah sekian kali saya ajukan heheh tapi pada sedikit yang bisa mencocokkan jadwalnya, wah kalau bgini terus bisa terhambat nih kelas MAM, Jadi saya sebagai ketua kelas konsultasi dengan ketua AM dan para penasehatnya. "kenapa gak dari dulu dibuka untuk umum?" heheh jadilah saya membuat pengumuman kelas MAM untuk umum. Setelah itu segera meng-kontak Daeng Ipul untuk menjadi pengisi materi saat kelas nanti. Disepakati waktu, tempat dan temanya, alhamdulillah banyak yang berminat, tapi tetap kami batasi jumlah pesertanya 15 orang maksimal. Akhirnya pada tanggal seperti yang tertera di flyernya, Kelas menulis MAM pertemuan kedua (perdana untuk umum) dimulai.

Pukul 13.00 rencana mulainya, saya di sana tepat waktu tapi belum ada peserta yang datang, daeng Ipul mengabari akan sedikit terlambat karena abis jumatan. Teman-teman yang lain juga memberi kabar akan datang tapi telat. HOREEE saya bukan lagi miss ngaret kali ini!!! HAHAHA! sempat juga bete, kelamaan menunggu, tapi tak apalah, hitung-hitung juga saya sering bikin orang menunggu hahahaha. ciddak! 

Tepat pukul 14.00 sudah beberapa yang datang dan kami memulai kelasnya. Pertama sih peserta saling pandang memandang dulu hahahahah, sambil menunggu yang lain yang masih ingin datang, tapi karena sudah hampir sore, jadi kami meminta daeng ipul untuk memulai. Untuk awalnya, kami semua perkenalan tentunya. Saling menyebutkan nama, alamat blog, aktifitas sehari-hari, dan alasan ikut kelas menulis blogger ini. 

Saya paling suka alasan Aida, Viska, dan Ochi. Pertamakalinya bertemu dan berkenalan dengan mereka yang begitu antusias ingin belajar konsisten menulis blog.

"Saya batalkan tiket berangkat saya ke Jakarta karena pengen ikut kelas menulis ini. Saya suka travelling, karena kebetulan pekerjaan saya yg membuat saya akhirnya sering traveling, saya merasa sayang sekali kalau perjalanan saya tidak saya tuliskan di blog! jadi saya bersyukur sekali bisa berkesempatan hadir di sini, bersama teman-teman blogger" Antusias Ochi memperkenalkan dirinya.

Aida dan Viska yang datang dari Bandung karena mutasi pekerjaan, punya blog tapi jarang membuat postingan, sampai akhirnya mereka berdua tau kalau dunia blogging itu sangat membantu bidang pekerjaan mereka, jadi mereka juga antusias ingin ngeblog.

Setelah perkenalan, Daeng ipul pun memulai tentang bagaimana mencari ide tulisan. Daeng ipul membawakan materinya tidak kaku, sistem pemberian materinya dibuat jadi semacam tanya jawab saja, sekedar sharing bersama. Awalnya atmosfer kelas seperti kaku, tegang, tapi syukurlah pembahasan kemudian mengalir dan akhirnya suasana jadi cair. Serius tapi santai. 
Selain tentang menemukan ide dan menuangkannya ke blog, kami juga membahas banyak hal yang tak jauh dari dunia blogging. Saling bercerita pengalaman nge blog, dunia blogging yang diseriusi menjadi sebuah profesi dan pekerjaan, mendapatkan income dari blog, dan menjadikan blog kita dilirik pembaca yang banyak, sampai traffict blog naik dan ada brand yang melirik blog kita untuk dijadikan media promosi. Tips dan trick di urai dengan santai. Yang jelas tujuan utama nge blog adalah menuangkan isi pikiran kita. 

Nge blog lah dengan enjoy dan bahagia!
kalau tidak, ya gimana blog bisa jalan hehehehe... urusan dapat uang dari ngeblog itu belakangan, rejeki akan datang dengan sendirinya, yang jelas personal branding kita bangun dengan aktif nge blog. Menuliskan apa saja yang bisa ditulis, tentang apa saja yang terjadi disekitar kita.

Semua peserta kelas menulis punya konten tulisan yang berbeda-beda, karena berbeda pula aktifitas dan kegiatan sehari-hari. Dokter muda, Mommy entrepeneur, Pebisnis, Karyawati, Guru, Pegawai, Crafter, dan lain sebagainya. Blognya pun jadi menggambarkan personal mereka masing-masing. 
Di akhir sesioon kelas, kami semua dapat hadiah dari Aida dan Viska sebagai hadiah perkenalan hehehehe, dapat butter cream dari Wardah Beauty. Skalian juga mereka sedang dalam misi mencari para blogger perempuan untuk branding-in Wardah Beauty House di Makassar dan mengundang kami semua peserta kelas menulis MAM ke acara grand launching Wardah Beauty House Makassar. seperti apa acaranya? next posting ya! yuk ikut kelas MAM hehehehhe.
8 comments on "Kelas MAM blogger : Tentang Menuangkan Ide Tulisan Ke Blog"
  1. Selalu keren postinganx mam!
    Apalagi tulisan2 itu, jadi makin jelas point2nya

    ReplyDelete
  2. Wahhh,,,seru tuh kak. Syang sx aku bru tw. Next class, hrus join nih!

    ReplyDelete
  3. Seru di' Qiah banyak wajah baru.
    Tempo hari saya sebenarnya ada niat mau datang tapi ternyata ada kerjaan yang saya harus selesaikan sore itu ... ndak jadi mi. Mudah2an saya bisa gabung di kelas berikutnya ... atau .. berikutnya lagi :D

    Btw, saya seting itu dibuat menunggu sama Qiah *sukaka sama "ciddak" di atas hahaha*

    ReplyDelete
  4. Pengen nih ikut belajar, tapi baru belajar nulis sebulanan, bisa ga ya?

    ReplyDelete
    Replies
    1. saya juga tertarik mas tentang cara menulis ini, ada infonya ga ya?

      Delete
  5. keren nih. emang paling bingung tuh mau nulis apa diblog. susah dapat inspirasi kalo belum pengalaman.:(

    ReplyDelete
  6. Wah seru nih, kayaknya asik.
    Mau ikut juga biar bisa istiqomah nulis, ngga ada alesan lagi banyak kerjaan, hehhe :)

    ReplyDelete
  7. terimakasih semuaaa :)
    semangat nge blog yaaaaaa

    ReplyDelete

Auto Post Signature