Opening Cermony Femme 2016

23 May 2016
Assalamualaikum wr.wb
Beberapa waktu lalu saya mendapat undangan untuk hadir di sebuah opening cermeony acara tahunan, FEMME 2016. Saya mengenal event Femme ini sejak tahun 2012 saat berkecimpung dengan komunitas Hijabers dan saat bekerja di Media kala itu. Femme merupakan “one stop shopping and knowledge”. Media fashion yang mempersembahkan segala kebutuhan produk fashion, produk kecantikan hingga produk kesehatan untuk wanita dan keluarga dalam bentuk pameran. Visi dari event ini adalah untuk mengangkat harkat/figur kewanitaan dari berbagai segi sudut pandang sebuah kreativitas sesuai perkembangan era terkini tanpa melupakan budaya leluhur nenek moyang kita. Event ini menargetkan seluruh kaum wanita yang belum ataupun sudah mengenal makna dari sebuah fashion, dengan hadirnya event ini diharapkan akan membuat sebuah perubahan bagi kaum wanita seutuhnya.

Femme hanya diselenggarakan di Kota Makassar saja loh, di pulau jawa gak ada. hhehe. Tahun 2016 adalah ke 11 kalinya event Femme di adakan. Tahun ke tahun, Femme terus berimovasi dengan beragam acara dan penawarannya. Terakhir saya mengikuti event femme adalah tahun 2013, sudah tiga tahun sejak itu tidak ikutan atau terlibat lagi di dalamnya, karena pindahan ke Jakarta ikut suami hehe. Akhirnya saat tiba pulang kembali ke Makassar, langsung deh dikasih undangannya :D 

What a beautyfull suprise, saya melihat perubahan besar terjadi di FEMME tahun ini, perubahan yang selain keren, juga megah dan memang menyentuh langsung ke lubuk hati para wanita! 
  1. Sekarang sudah dilaksanakan di Hotel yang lebih besar (parkirannya) ballroomnya. Dari Hotel Clarion ke Hotel four Points by Sheraton (2015-2016)
  2. Gatenya ada dua, Gate fashion dan Gate beauty. Gate Fashion di dalamnya semua booth pakaian jumlah booth juga bertambah sekian kali lipat menjadi 300 booth dan kualitas kelas menengah ke atas. Gate beautynya, Femme kini menggandeng e-commerce Sociolla.com untuk memasang pop-up store tiap tenantnya, kurang lebih ada 100-an produk kecantikan berjejer di sana 
  3. Panggung Fashion Show dan Panggung Talk Show dipisahkan. Ini yang paling menonjol, dulu-dulu femme hanya memiliki satu panggung yang umum, open for publik yang datang berkunjung berbelanja. Dulu sambil belanja kita bisa berdiri-berdiri juga lihat2 fashion show di atas panggung, sekarang, Panggung fashin show Femme 2016 mengambil konsep panggung fashion show international, panggung melamin. Yang dimana model ber-catwalk di tengah antara kursi penonton, dan dibelakangnya ada layar besar sebagai baground temanya. Sebagaimana pertunjukan fashion show internasional berlaku, Femme juga menerapkan aturan dan penjagaan yang ketat mengenai "tidak boleh ada aktifitas keluar masuk saat fashion show dimulai" 
  4. Sekarang di Femme, sejak 2015 sudah menggandeng juga CELEBES BEAUTY FASHION WEEK yang di komandoi langsung oleh Dinas Pariwisata Ekonomi Kreatif Kota Makassar.
  5. Openig dan Closing ceremony yang terkonsep dengan baik berkat dukungan para pekerja seni profesional yang terlibat di dalamnya. Event Organizer dan crew yang bloking tugasnya lebih tertata dan terlaksana dengan tegas.



Itru dia beberapa perubahan Femme tahun ke tahun yang terlihat oleh saya. Saat opening ceremony berlangsung, kembali saya takjub lagi. Opening tidak langsung terjadi begitu saja, para tamu undangan diajak mengenal tentang Perempuan Makassar. Lewat penampilan sebuah drama musikal. 

Saat drama dimulai, suasana ruangan menjadi hening diikuti padamnya beberapa lampu. Lalu terdengar jelas alunan tembang tradisional Sulawesi Selatan mengiringi pementasan itu. Drama yang ditampilkan mengisahkan pelaut-pelaut ulung dari Sulawesi Selatan saat ingin menaklukkan samudra. Pementasan apik itu menampilkan prosesi Pakio Angin, ritual adat bagi pelaut di masa lalu untuk memanggil angin. Adegan-adegan mengharukan juga hadir saat para wanita melepas kepergian lelaki-lelakinya untuk melaut. Sebelum mereka kembali ke kampung. 


Pada saat pelaut kembali, para wanita menyambutnya dengan pakaian-pakaian terbaik sebagai bentuk penghargaan. Pakaian itu kini di kenal dengan baju bodo. "Perempuan tidak hanya cantik saat ia mengenakan pakaian terbaiknya, perempuan cantik karena ketegarannya yang menyamai gunung bawakaraeng..." suara itu menggema, takjub mendengarnya. 

Harus diakui pembukaan Femme 2016 ini megah, dibuktikan dengan munculnya seorang model dengan pakaian adat yang dijadikan simbol perahu pinisi, kemudian fashion show pembuka oleh para designer terkenal, juga ada persembahan fashion show wanita-wanita mengisnpirasi di Makassar (ibi-ibu pejabat) lalu di tutup dengan pemberian apresiasi kepada para sponsor acara.

Malamnya dilanjutkan dengan pembukaan Celebes Beauty Fashion week yang kedua kalinya di Femme. Tapi sayangnya saya tidak hadir di openignya karena bertepatan dengan acara Gala Dinner Maritage Indonesia


Femme ini hadir selama 5 hari di Makassar, di Hotel Four Points by Sheraton dengan tiket masuk Rp.10.000 kita sudah bisa melihat dan membeli karya2 para designer Indonesia. Pun jadi ajang melejitnya para wisatawan ke kota Makassar. Semoga tahun ke tahun Femme dan Celebes Beauty Fashion Week ini masih bisa bertahan dan terus berinovasi mencapai visi dan misinya. Dan masih mau bekerjasama dengan blogger Makassar. heheheheh! sampai jumpa
2 comments on "Opening Cermony Femme 2016"

Auto Post Signature